Percuma saja, jika tidak dapat memakainya...
Gambar diatas seharusnya tidak pantas untuk dipblikasikan. Gambar diatas menunjukkan “kebodohan” seorang kepala negara dalam menggunakan teropong. Fungsi tropong adalah untuk melihat obyek yang berjarak ratusan meter terlihat lebih besar. Fungsi teropong akan sia-sia apabila sang pengguna teropong tidak paham untuk menggunakan alat canggih tersebut.
Sebagai seorang yang beriman, terkadang situasi tersebut juga kita alami. Contoh sederhananya adalah pada saat kita memiliki gedung gereja yang besar dengan fasilitas yang lengkap, akan tetapi kita tidak mempu mengoptimalkan segala hal tersebut. Gedung yang besar, akan tetapi kita sebagai pelayan – pelayan Tuhan tidak terbeban untuk memenuhi rumah Tuhan dengan banyak jemaat. Segala fasilitas sound system dan audio visual yang canggih hanya berfungsi sebagai hiasan saja, karena kita pelayan – pelayan Tuhan tidak bisa menggunakannya. Ironisnya lagi kita masih saja malas untuk mencari orang-orang yang bertalenta dalam bidang tersebut untuk melayani di dalam rumah Tuhan. Akhirnya semua bangunan yang megah serta fasilitas pendukung yang serba canggih gagal berfungsi dengan maksimal untuk mendukung pekerjaan Tuhan, oleh karena kita sendiri tidak bisa memanfaatkanya dan tidak sungguh – sungguh dalam mencari atau menciptakan sumber daya manusia yang baik demi keperluan pekerjaan dan pelayanan didalam rumah Tuhan.
Bersyukurlah apabila kita memiliki gedung ibadah yang baik serta perlengkapan yang canggih! Janganlah meniyia-nyiakan anugerah yang Tuhan sediakan untuk keperluan ibadah serta pelayanan kita kepada orang-orang yang belum mengenal-Nya! Berpikirlah secara kreativ untuk memanfaatkan segala fasilitas tersebut, dan apabila perlu mintalah bantuan dari para ahli dalam bidangnya masing-masing agar kita bisa memanfaatkan secara maksimal dan optimal, apa yang telah tersedia di dalam gereja kita! Ingatlah akan satu hal bahwa Tuhan menganugerahkan gednug dan segala sarana pendukunnganya bukan untuk kita sendiri, melainkan untuk banyak orang yang belum mengenal akan jalan keselamatan, oleh karenanya kita bertanggung jawab untuk memanfaatkan sebaik-baiknya demi kebaikan umat serta kemuliaan nama Tuhan.
Berkat dan anugerah Tuhan akan menjadi sia-sia apabila kita yang menerimanya tidak dapat memakai serta memanfaatkan segala pemberian Tuhan tersebut!
“Sebagai teman-teman sekerja.
Kami menasehatkan kamu
Supaya kamu jangan membuat sia-sia
Kasih karunia Allah, yang telah kamu terima”
2 Korintus 6:1
GOD Bless U
No comments:
Post a Comment