Monday, March 28, 2011

(ArBer)Pekerjaan utama atau sambilan?


Pekerjaan utama atau sambilan?


Apakah kita boleh mempunyai pekerjaan sampingan? Jawabannya tentu saja boleh, apabila kita merasa masih punya banyak waktu serta tenga yang bisa dimanfaatkan. Namanya pekerjaan sambilan, biasanya pasti hasilnya tidak sebesar hasil dari pekerjaan utama kita. Akan tetapi karena sifatnya yang tidak terburu-buru, serta minim tekanan, membuat banyak orang terkadang lebih menikmati pekerjaan sambilan.


Sebagai orang-orang yang telah menerima Tuhan Yesus sebagai Juru selamat, sebenarnya kita mempunyai pekerjaan pokok yaitu mengabarkan Injil dan kebenarannya sampai kepada ujung dunia. Sedangkan pekerjaan dalam dunia ini sebenarnya adalaha hanya sebagai pekerjaan sambilan yang tetap harus kita lakukan demi eksistensi kehidudapan kita di dalam dunia. Kenyataan yang terjadi justru malah sebaliknya, kita lebih banyak memfokuskan diri untuk bekerja keras demi eksistensi. Sedangkan pekerjaan pokok kita sebagai umat yang telah diselamatkan, malah dujadikan pekerjaan sambilan.


Dunia menawarkan begitu banyak kenikmatan, kenyamanan serta kepuasan. Tidak heran, kita sebagai anak-anak terang, terkadang terpengaruh bahkan terpeleset akan segla macam rupa kenikmatan tersebut. Hasilnya kita yang tak mampu mnguasi diri, malah bekerja keras demi segala kenikmatan dunia tersebut, karena hasil yang lebih mengiurkan. Menjadi saluran berkat dan kasih memang tidaklah mudah, apalagi harus mengabarkan Injil dan kebenaran-Nya, namun sebenranya itulah pekerjaan pokok kita di dalam dunia ini. Berpikirlah secara sederhana akan pekerjaan utama ini, misalnya dengan menjadi saluran berkat dan kasih dimanapun kita berada. Walaupun belum banyak yang bisa kita kerjakan, menjadi saluran berkat dan kasih saja sudah termasuk dalam pelayanan untuk mengenalkan kasih Kristus keapda dunia ini. Menjadi saluran kasih dan berkat tentu bukanlah hal sulit, dibandingkan harus bekerja siang malam demi harta berlimpah yang sifatnya sementara.


Jangan mengerjakan pekerjaan utama seperti layaknya pekerjaan sambilan, begitu juga sebaliknya! Ingatlah pekerjaan utama kita yaitu melakukan kehendak Tuhan!


“Tetapi kuasialah dirimu dalam segala hal

Sabarlah menderita

Lakukanlah pekerjaan pemberi injil

Dan tunaikanlah tugas pelayananmu!”

2 Timotius 4:5


GOD Bless u

No comments: