Tuesday, January 17, 2012

(ArBer)Tidak ada kata menyerah!


Tidak ada kata menyarah!


Gambar diatas hanyalah ilustrasi semata, dalam kenyataanya tidak mungkin seekor katak bisa mencekik leher burung bangau saat dirinya akan ditelan. Jerih payah katak tersebut membawa pesan untuk tidak mudah menyerah, bahkan dalam saat-saat terakhirpun, kita harus mengusahakan yang terbaik.


Dalam pekerjaan maupun pelayanan kita pun kerap mengalami hal serupa, dimana tekanan terlalu banyak sehingga membawa stress yang berkepanjangan. Pasti diantara kita pernah berpikir untuk menyerah. Apabila dalam pekerjaan mungkin kita masih bisa berpindah pekerjaan, kantor atau pimpinan, disaat putus asa atau “menyerah” dari pekerjaan tertentu. Namun dalam pelayanan, tentunya kita tak akan bisa mungkin berganti Pimpinan, sebab pelayanan kita semua bertanggung jawab langsung kepada Tuhan.


Rasul-rasul Tuhan juga mengalami berbagai ancaman maupun rintangan yang tak mudah sama sekali. Bahkan penyebaran dirman Tuhan di awal-awal peradaban diyakini lebih sulit dibandingkan peradaban modern ini, akan tetapi para Rasul toh tetap bertahan dan menyelesaikan tugasnya. Mereka tidak mengenal kata menyerah, hanya karena demi kemulian nama Tuhan, apapun halangannya mereka akan hadapi, bahkan sampai kehilangan nyawa mereka. Kita sudah menetahui segala teladan mereka dalam firman Tuhan, maka sudah sepatutnya kita juga memiliki iman seperti mereka dalam pelayanan kita saat ini! Jadi berdoalah kepada Tuhan untuk diberikan kekuatan dalam pelayanan – pelayanan sederhana yang saat ini kita jalani, agar kita tidak mudah menyerah!


Putus asa mungkin bisa menguasai pikiran kita, namun tidak akan mampu menguasai hati kita yang mempunyai tekad serta iman yang tangguh di dalam nam Tuhan Yesus!


“Sebaliknya, dalam segala hal kami menunjukkan

Bahwa kami adalah pelayan Allah, yaitu:

Dalam menahan dengan penuh kesabaran dalam penderitaan

Kesesakan dan kesukaran, dalam menanggung dera

Dalam penjara dan kerusuhan, dalam jerih payah

………………………………….”

2 Korintus 6:4-5


GOD Bless u

No comments: