Wednesday, February 15, 2012

(ArBer)Masih tidak terima?


Masih tidak terima?


Media massa yang memuat berita penolakan jabat tangan antara Suarez-Evra, serta Ferdinand-Suarez sepertinya mengalahkan berita kemenangan club Manchester United dari Liverpool. Berita tersebut bahkan menjadi headline di media elektronik sampai ke dunia maya.


Permasalahan yang menyangkut pemain Manchester united Evra dan pemain Liverpool Suarez sebenarnya sudah diselesaikan oleh otoritas sepak bola Inggris(FA). Suarez yang dituduh rasis sudah mendapatkan hukuman setimpal. Kemudian permasalahan tidak selesai sampai disitu, dikala keduanya bertemu lagi pada pertandingan, mereka masing –masing menunjukkan sikap penolakan(baik menolak untuk berjabat tangan, menyapa ataupun tersenyum). Lebih ironisnya lagi, rekan Evra, Rio Ferdinand juga menolak berjabat tangan dengan Suarez(terjadi balas dendam). Tentu saja hal tersebut bisa menyulut perseteruan ataupun dendam baru antar para pemain lainnya, dan jelas menciderai slogan fair play bagi dunia pesepak bolaan.


Kejadian tersebut tidak akan terjadi apabila para pihak yang bertikai ataupun yang menyimpan kekesalan mau menerima “lawan” mereka. Jangankan untuk menerima permintaan maaf, untuk bersalaman saja mereka saling menolak. Akar pahit memang tidak mudah untuk dicabut! Rasa benci, dendam dan kepahitan lainnya akan terus berakar apabila kita terus menerus mengingat hal-hal mengecewakan tersebut. Kebencian memang tidak akan tergantikan hanya dengan berjabat tangan, namun menerima untuk berjabatan tangan mengindikasikan kesiapan mental kita untuk menghentikan pertumbuhan akar pahit dalam diri kita. Mulai saat ini terimalah mereka yang membenci, kita benci, bersalah ataupun menyalahkan kita dengan lapang dada. Sebab bisa jadi Tuhan memakai mereka untuk menguji kesabaran dan kadar iman kita kepada Tuhan!


Memang tidak mudah untuk bisa memaafkan apalagi mengampuni, jadi mulailah dari hal sederhana yaitu menerima dahulu sekecil apapun pemberian orang yang mengecewakan kita, maka jalan damai akan terbuka lebar!


“Terimalah satu akan yang lain

Sama seperti Kristus juga telah menerima kita

Untuk kemuliaan Allah”

Roma 15:7


GOD Bless u

No comments: