Tuesday, December 10, 2013

(ArBer)Semua orang pasti dicobai!



Semua orang pasti dicobai!

Pencobaan pasti datang kepada setiap manusia.  Siap ataupun tidak, cepat ataupun lambat setiap manusia pasti akan menghadapi cobaan di dalam hidup ini.  Beberapa orang menghadapi pencobaan yang berat, namun beberapa orang menghadapi sebaliknya.

Berat atupun ringannya pencobaan sebenarnya tergantung dari sudut pandang si manusia itu tersebut.  Permasalahan yang dianggap berat biasanya adalah sebuah permasalahan yang tidak ingin(malas) untuk diselesasikan ataupun dihadapi.  Sedangkan permasalahan yang dianggap ringan biasanya adalah permasalahan yang sudah sering dihadapi.  Satu hal yang pasti semua akan menghadapi masalah, hanya saja belum tentu semua bisa menyelesaikan ataupun berani menghadapi permasalahan tersebut!

Tidak terkecuali orang – orang percaya, kita semua juga pasti selalu hidup berdampingan dengan berbagai pencobaan dan masalah hidup.  Hanya saja kita tidak pernah sendiriian menghadapi berbbagai pencobaan tersebut!  Kita patut bersyukur oleh karena Tuhan Yesus mengkaruniakan Roh Kudus untuk menemani kita sampai dengan kedatangan- Nya yang ke dua kalinya.  Jadi sebenarnya tidak ada lagi alasan bagi kita untuk takut ataupun menghindari pencobaan, sebab dibalik pencobaan/masalah tersebut kita akan banyak menemukan hal positif atau paling tidak menyadarkan kita bahwa Tuhan tidak pernah meninggalkan kita!

Tugas Iblis adalah mencobai seluruh umat manusia, dan tugas manusia adalah tetap beriman kepada Tuhan, dalam pencobaan apapun!



“Janganlah takut terhadap
Apa yang harus engkau derita!
Sesungguhnya Iblis akan melemparkan
Beberapa orang dari antara kamu ke dalam penjara
Supaya kamu dicobai dan kamu akan beroleh
Kesusahan selama sepuluh hari.
Hendaklah engkau setia sampai mati
Dan Aku akan mengaruniakan kepadamu
Mahkota kehidupan”
Wahyu 2:10

GOD Bless u

No comments: