Hitung masalaha atau anugerah?
Tidak ada sarupun orang di dalam
dunia ini yang terbebas dari masalah
hidup. Mereka yang kaya maupun yang
miskin, yang terkenal maupun orang biasa, yang berkuasa maupun yang menjadi
hamba, semuanya mempunyai permasalahan hidupnya masing – masing. Lalu kira
- kira siapakah yang memiliki masalaha paling banyak?
Permasalahan hidup mungkin masih bisa dihitung banyak
ataupun sedikitnya, namun ada satu hal yang tentu akan sulit dihitung, yaitu
penyertaan, perlindungan serta berkat Tuhan yang kita rasakan setiap
harinya. Manusia paling berhikmatpun
seperti pemazmur, tidak mampu menghitung banyaknya perlindungan serta
keselmatan yang Tuhan karuniakan kepadanya sepajang hari. Lalu apakah artinya? Ya, artinya sebanyak
apapun permasalhan yang anda hadapi, pastinya lebih banyak lagi penyertaan
serta perlindungan yang Tuhan berikan, hanya saja hal tersebut jarang sekali
disadari.
Cobalah untuk berdiam diri sejenak, pikirkanlah mengapa
Tuhan masih meniupkan nafasnya pada pagi hari ini? Lalu mengapa kita masih bisa
menikmati cahaya surya pagi? Lalu mengapa kita masih memiliki tubuh yang sehat
saat kita membuka mata kita? Dan masih banyak hal sederhana yang membuktikan
besarnya serta banyaknya berkat serta perlindungan Tuhan kepada kita
semua. Lalu apakah permasalhan –
permasalahan kscil sepanjang hari ini, bisa mengalahkan banyaknya berkat yang
sudah kita terima hari ini? Apakah kesulitan hidup yang kita hadapai lebih
banyak dari penyertaan serta perlindungan Tuhan? Mulailah menghitung, maka anda akan terkejut
sebab apa yang sudah Tuhan berikan kepada kita hari ini sungguh tak terhitung
banyaknya!
Jikalau anda tidak dapat menghitung berkat serta anugerah
Tuhan kepada anda sepanjang hari ini, maka anda tidak perlu lagi menghitung
kesulitan yang anda hadapi?
“Mulutku akan menceritakan keadilan- Mu
Dan keselamatan yang dari pada- Mu sepanjang hari
Sebab aku tidak dapat menghitungnya”
Mazmur 71 : 15
GOD Bless u
No comments:
Post a Comment