Mengendalikan kuda menggunakan kekang pada mulutnya
Kuda sudah menjadi kendaraan operasional tak bermesin sejak dahulu
kala bahkan sampai saat ini. Kuda adalah binatang bebas di alam
terbuka, dan tidak mudah untuk bisa mengendalikannya tanpa alat bantu. Sejak dahulu kala kuda selalu dilengkapi
dengan kekang pada mulutnya, agar kuda tersebut dapat dikendalikan sepenuhnya
oleh penunggangnya.
Kuda tidak bisa diperintahkan untuk berbelok ke kiri
ataupun ke kanan dengan menggunakan suara seperti seekor anjing. Kekang yang ada dimulut kuda adalah alat
untuk mengendalikan laju kuda maupun arah kuda tersebut. Jadi seluruh badan kuda bisa dikendalikan
melalui kekang yang dipasangkan pada mulut kuda tersebut. Sehebat apapun anda melatih kuda anda, tanpa
kekang di mulutnya, niscaya kuda tersbut akan tetap menjadi kuda liar.
Pada dasarnya mulut manusia juga perlu dikekang sama
seperti kuda. Mulut yang bisa dikekang
ataupun dikendalikan akan berpengaruh juga pada seluruh tubuh kita. Mulut kuda yang dikekang membuat seluruh
tubuhnya bia dikendalikan secara maksimal, begitu juga jikalau kita dapat
mengekang mulut kita, maka seluruh tubuh kita bisa dikendalikan seutuhnya. Jadi apakah kita hari ini sudah “mengegkang”
mulut kita? Hati – hatilah jika mulut anda belum terkekang, sebab bisa jadi
mulut anda akan menjadi liar serta membahayakan seluruh tubuh bahkan jiwa anda.
Kuda yang dikekang akan mudah dikendalikan, begitu juga
dengan mulut yang dikekang, oleh kebenaran firman Tuhan.
“Kita
mengenakan kekang kepada mulut kuda
Sehingga ia
menuruti kehendak kita, dengan jalan demikian
Kita juga
dapat mengendalikan seluruh tubuhnya”
Yakobus 3 : 3
GOD Bless u
No comments:
Post a Comment