Seiring dengan
perkembangan teknologi yang makin mumpuni, pada saat ini keberadaan seorang
bayi di dalam kandungan sudah dapat langsung dilihat oleh mata telanjang. Alat pada gambar di atas adalah salah satu
contohnya, dimana dengan mengunakan sabuk tersebut, perkembangan sang bayi akan
selalu dapat diawasi.
Meskipun alat
tersebut di atas bisa melihat perkembangan bayi, namun tentunya alat tersebut
belum bisa melihat organ dalam sang bayi.
Satu yang pasti alat tersebut pasti cukuplah mahal. Tanpa alat berteknologi tinggi tersebut,
keberadaan kita semasa kandungan ternyata terlihat jelas di mata Tuhan. Pembentukan kitapun adalah campur tangan dari
Tuhan, dan bahkan sebelum kita dilahirkan, kita semua sudah tercatat dalam
kitab kehidupan – Nya.
Betapa
dashyatnya kuasa Tuhan, sehingga Dia tidak melewatkan sedikitpun pembentukan
kita pada rahim Ibu kita. Jadi jikalau
saat ini kita merasa hidup kita tidak berguna, maka alangkah baiknya kita
pikirkan lagi bagaimana ajaibnya Tuhan merawat kita pada saat pembentukan diri kita di
dalam rahim ibunda tercinta. Pikirkanlah
lagi nama kita yang sudah tercatat dalam kitab Tuhan, masakah kita yang adalah
ciptaan sempurnanya, harus menyerah dari berbagai cobaan hidup? Tidak tahukah
anda, bahwa pada saat sesama manusia belum bisa melihat kita(pada saat menjadi
bakal anak)Tuhan sudah meilihat kita dan menganal diri kita, masakah Dia diam
saja ketika kita membutuhkan uluran kasih Nya?
Sejak kita
diciptakan sampai pada akhir hidup kita, mata Tuhan tidak pernah berpaling
sedikitpun dari kita semua!
“Mata – Mu melihat selagi aku bakal anak,
Dan dalam kitab – Mu semuanya tertulis hari – hari yang
akan dibentuk
Sebelum ada satupun dari padanya”
Mazmur 139 : 16
GOD Bless u
No comments:
Post a Comment