Thursday, November 2, 2017

(ArBer)Pergunakan waktu yang ada!

Pergunakan waktu yang ada!

Adakah yang dapat mengembalikan waktu? Tentu jawabanya adalah tidak.  Waktu yang sudah berlalu akan langsung menjadi kenangan ataupun sejarah saja.  Jadi alangkah baiknya waktu yang kita jalanni saat ini, bisa menjadi waktu yang berkesan di kemudian hari, atau paling tidak berkesan untuk saat ini.

Rasul Paulus juga memberikan nasihat kepada jemaat Efesus untuk benar – benar menggunakan waktu yang ada.  Bisa jadi pada saat itu, jemaat tersebut terlihat terlalu santai dalam menghadapi hari – hari mereka, atau dengan kata lain mereka malas berusaha secara maksimal, sebab mereka yakin akan selalu ada hari esok.  Bisa jadi pemikiran hal tersebut juga pernah ada dalam benak kita semua, dimana kita selalu menganggap entang apa yang kita kerjakan hari ini, sebab kita merasa waktu masih banyak.

Kapan waktu akan berhenti, adalah rahasia dari Allah Bapa, sampai kapapunpun sebagai manusia kita tidak akan pernah tahu, namun bukan berarti kita mengasumsikan bahwa hari esok tetap ada, jadi tidak perlu berusaha atau berbuat dengan maksimal.  Tuhan tentu tidak ingin kita bermalas – malasan dalam melakukan segala hal, atas dasar akan selalu ada hari esok.  Tuhan ingin kita benar – benar maksimal dalam mempergunakan waktu kita, agar jikalau benar waktu berhenti secara tiba – tiba, kita sudah kedapatan telah berusaha dengan maksimal di hadapan Tuhan.  Jadi janganlah tunda – tunda lagi untuk melakukan apa yang kita kerjakan, sebab belum tentu ada hari seok, dan jikalaupun ada hari esok, bisa jadi hari tersbut adalah hari yang jahat atau hari yang tidak bersahabat bagi kehidupan kita!

Hari – hari di dunia yang sudah berlalu tidak akan kembali, dan hari esok pun belum tentu adalah hari yang baik bagi kita semua! Jadi pergunakanlah secara maksimal hari baik yang saat ini anda jalani!

 “Dan pergunakan waktu yang ada,
Karena hari – hari ini adalah jahat”
  Efesus 5 : 16
GOD Bless u


No comments: