Andalan tim nasional Argentina
Setiap
dekade selalu ada “bintang” sepak bola yang bersinar dan menjadi tumpuan
negaranya terutama dibidang olah raga polpuler tersebut! Saat ini bintang harapan Argentina adalah
seorang Lionel Messi, dan bukan lagi seorang Diego Maradona.
Menaruh
kepercayaan tinggi serta harapan tinggi kepada seseorang adalah wajar saja,
apalagi orang tersebut dianggap kompeten dan mampu dalam melakukan suatu hal
yang dapat membawa perubahan, namun janganlah sampai menjadi fanatik buta. Kefanatikan terhadap seorang manusia hanya
akan membuat kita semakin jauh dari Tuhan Allah, atau bahkan murtad terhadap
Tuhan Allah. Kita terkadang lupa bahwa
kehebatan seseorang juga merupakan atas ijin serta campur tangan Tuhan
Allah.
Sebaiknya
kita bersyukur dahulu kepada Tuhan Allah dan tetap mengandalkan Tuhan Allah
lebih dari seorang manusia. Mengandalkan
manusia memang merupakan isnting dsar manusia jikalau butuh bantuan, namun
jangan pernah lupa mengucap syukur ataupun meminta pertolongan kepada Tuhan
terlebih dahulu. Alkitab banyak mencatat
tokoh ataupun pahlawan dari bangsa Israeel terkenal, namun demkian bangsa
Israel terus menerus diingatkan oleh para Nabi unutk tetap mengandalkan Tuhan
dan mengingat segala pertolongan Tuhan dalam perjalanan bangsa Israel! Bahkan Rasul – rasul dalam perjanjian baru
saja menganggap diri mereka rendah serta tidak lebih tinggi dari Yesus Kristus
yang mati di kayu salib. Tujuannya jelas
yaitu bahwa hanya nama Tuhanlah yang dimuliakan serta diingat ataupun
diandalkan!
Hanya TUHAN ALLAH yang pantas diandalkan di seluruh alam semesta ini!
“Beginilah firman TUHAN:
Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia
Yang mengandalkan kekuatannya sendiri dan hatinya
Menjauh dari pada TUHAN!”
Yeremia 17 : 5
GOD Bless u
No comments:
Post a Comment