Perkuburan mewah
Gambar di
atas adalah iklan promosi dari sebuah kavling untuk perkuburan. Bagi mereka mempunyai keuangan yang mumpuni
hal tersebut tentu saja tidak masalah, jadi selama bernyawa hidup dalam
kelimpahan setalah kehilangan nyawa tetap di tempatkan tempat yang mewah.
Kemewahan
apapun yang ditawarkan bagi orang yang sudah meninggal sebenarnya sudah tidak
faedahnya. Mereka yang telah kehilangan
nyawa tidak bisa menikmati apapun yang ditawarkan oleh keluarga maupun
kerabat. Tentu tidak ada larangan bagi
keluarga yang ingin mmberikan yang terbaik kepada jenazah, namun jikalau yang
terbaik hanya didapatkan pada saat sudah meninggal, maka semuanya menjadi sia –
sia.
Memberikan
yang terbaik tentu saja harus ketika pada seseorang tersebut berada di dalam
dunia ini. Selama kita masih bisa
berinteraksi dengan sesama kita yang masih bernyawa maka kita harus memberikan
yang terbaik. Setelah seseorang
meninggal maka apapun yang ditwarkan sudah tidak berguna lagi, dan tidak
mungkin akan terasa lagi, hal tersebut juga tentunya berlaku bagi diri kita
sendiri. Jadi berikanlah yang terbaik
bagi Tuhan, bagi sesama atau bagi diri kita sendiri segala hal yang terbaik dan
mampu dilakukan, sebab kesempatan itu akan hilang ketika Tuhan telah memanggil
kita!
Hiduplah
dengan benar serta berlakukanlah orang yang hidup dengan sebaik mungkin, sebeb
semuanya tidak berarti jikalau sudah mati.
“Sebagaimana awan lenyap dan melayang hilang,
Demikian juga orang yang turun ke dalam dunia orang mati
Tidak akan muncul kembali”
Ayub 7 : 9
GOD Bless u
No comments:
Post a Comment