Wednesday, February 17, 2021

(ArBer) Bekerja sesuai kehendak- Nya!

 


Bekerja sesuai kehendak- Nya!

 

Ketika anda bekerja apa tujuan anda?  Pastinya kita semua berharap untuk bisa menjadi orang yang berhasil serta profesional di dalam bidang kita tersebut.  Syukur – syukur lagi kita malah bisa meningkat menjadi pengusaha di bidang yang kita tekuni tersebut, bukan begitu?

Tujuan dari bekerja tentunya adalah untuk mendapatkan nafkah demi keberlangsungan hidup.  Setelah kebutuhan hidup tercukupi, maka tentunya kita mempersiapkan untuk tabungan masa depan bagi penerus kita selanjutnya.  Hal tersebut akan terus berulang jikalau tujuan utama dalam bekerja hanyalah kebutuhan duniawi saja.

Orang – orang percaya harus memiliki tujuan yang berdasarkan kehendak Tuhan dalam berativitas dalam pekerjaan.  Apapun yang dikerjakan tujuan utamanya adalah untuk menyenangkan hati Tuhan.  Selain bekerjalah dengan baik dan sungguh-sungguh, namun kita juga tidak boleh melupakan tugas kita yaitu menjadi terang dimanapun kita berada.  Bekerjalah seperti melayani Tuhan dengan melayani sesama kita.  Harta janganlah menjadi tujuan utama dalam berkerja, namun kemulian serta kehendak Tuhanlah yang terutama.  Jadi selamat bekerja dengan tetap memandang kepada Tuhan yang memberkati kita!  

Bekerjalah dengan baik serta sungguh-sungguh sesuai dengan kehendak- Nya! agar mampu meraih kesuksesan duniawi dan juga sorgawi!

 

“Apa pun juga yang kamu perbuat

Perbuatlah dengan segenap hatimu seperti

Untuk Tuhan dan bukan untuk manusia”

Kolose 3 : 23

God Bless You

No comments: