Thursday, June 10, 2021

(ArBer)Tetap ke sekolah, apapun rintangannya!

 


Tetap ke sekolah, apapun rintangannya!

 

Bagi sebagaian orang pendidikan adalah sesuatu yang berharga, untuk meraihnya apapun akan diperjuangkan serta korbankan.  Gambar di atas adalah salah satu contohnya, di mana nyawa sendiri menjadi taruhan ketika niat menimba ilmu pengetahuan sudah menjadi tujuan utama kehidupan.

Sebaliknya di kota – kota besar yang akses menuju ataupunpun mendapatkan pendidikan dengan mudah banyak yang di sia – siakan.  Banyak siswa – siswi yang justru menyia-nyiakan kesempatan memperoleh didikan ataupun ilmu pengetahuan.  Lalu kita sendiri ada di posisi yang mana? Apakah kita acuh tak acuh terhadap ilmu pengetahuan? Atau justru kita mengajar didikan serta ilmu pengetahuan dengan serius dan sepenuh hati?

Sebagai orang percaya, sudah sepatutnya kita juga mencintai ilmu pengetahuan serta didikan.  Tanpa ilmu pengetahuan ataupun didikan, dunia ini tidak akan berkembang.  Manusia diberikan kuasa mengembanghkan dunia ini, oleh karena itu ilmu pengetahuan sangat mutlak diperlukan.  Tuhan juga ingin kita semua menjadi alat-Nya dalam mengabarkan injil, dan ilmu pengetahuan juga adalah salah satu kunci sukses membawa banyak orang datang kepada- Nya! Sebab semakin kita berilmu, maka hikmat serta kebijaksanaan juga akan selalu melekat dalam perkataan serta tindakan kita!  Jadi janganlah meremehkan ilmu pengetahuan serta pendidikan! Kejarlah hal tersebut apapun kendala yang akan kita hadapi!

Bagi anak-anak di atas, rintangan – rintangan berat tidak akan sebanding dengan pengetahuan serta didikan yang nantinya akan diraih!

 

“Arahkanlah perhatianmu kepada didikan

Dan telingamu kepada kata – kata pengetahuan”

 Amsal 23 : 12

God Bless You

No comments: