Friday, January 28, 2022

(ArBer)Waktunya menuai!

 


Waktunya menuai!

 

Senang sekali melihat masa menuai di sebuah ladang.  Para petanainyang telah menunggu dengan sabar akan segera menjadi bahagia, oleh karena penantian mereka tidak menjadi sia-sia.  Lalu apa tindakan setelah melihat apa yang ditanamnya menguning? Sudah pasti adalah dengan menuai hasil tanamannya selama berbulan – bulan.

Celakanya adalah terkadang padi yang telah menguning tidak sempat dituai semua oleh karena pekerjanya sedikit.  Tidak semua petani bisa menunggu dengan sabar, ada sebagian dari mereka yang justru mencari profesi lain, selama waktu penantian tersebut.  Jika sudah demikian maka tuain banyak, namun sedikit saja yang menuai.

Tuhan Yesus juga mengibaratkan penyebaran firman Tuhan layaknya sebuah ladang yang sudah siap dituai, namun demikian mereka yang menuai sedikit.  Allu siapakah saja yang pantas menjadi penuai?  Tentu saja kita semua sebagai orang percaya, hanya saja terkadang kita malas ataupun lalai terhadap pekerjaa  tersebut, padahal disekeliling kita sudah banyak jiwa – jiwa yang siap “dituai”.  Jadi mulai hari ini persiapkanlah hidup kita untuk mau membantu menuai jiwa – jiwa yang sudah menguning dan siap untuk menerima – Nya sebagai Juruselamat.  Janganlah meninggalkan pekerjaan utama ini sebab, kita yang telah diselamatkan- Nya, wajib juga membawa sesama kita untuk diselamatkan- Nya juga!

Tuhanlah yang memberi pertumbuhan pada waktu menanam, namun kitalah yang wajib menuai pada waktu panen!

 

“Kata – Nya kepada mereka:

Tuaian memang banyak, tetapi pekerja sedikit

.....................................”

 Lukas 10 : 2

God Bless You

Thursday, January 27, 2022

(LaBer)Sekarang

 


Sekarang 

(IFGF Praise)

 

Intro :

C  D  C  D

 

Bait :

    C           D

  Sekarang Waktunya

      C                D

  Tuk Bangkit Dan Berjalan

C

  Menuju Panggilan

                 D

  Menghadap Ke Depan

C

  Ku Tak Dapat Diam

              D

  Jiwaku Bersuka

 

Reff :

      C

S'bab Tak Ada Yang Dapat

D

Memadamkan Semangat

Em

Api Yang Menyala

    D

Tuk C'ritakan KebesaranMu

 

Musik :

C  D  C  D

 

Bait :

  C          D

Marilah Bersatu

    C           D

B'ritakan FirmanNya

C

Bersama Berlari

               D

Sampai Ke Tujuan

C

Menari Memuji

                D

Jiwa Di S'lamatkan

 

Reff :

      C

S'bab Tak Ada Yang Dapat

D

Memadamkan Semangat

Em

Api Yang Menyala

    D

Tuk C'ritakan KebesaranMu

 

Musik :

C  D  C  D

 

Bridge :

C

  Sampai S'luruh Bumi Mendengar

D

  Yesuslah Tuhan

D

  Yang Bangkit Dan Hidup

C                    D

  Bangsa Bangsa Mengaku

 

C

  Sampai S'luruh Bumi Mendengar

D

  Yesuslah Tuhan

D

  Yang Bangkit Dan Hidup

C                    D

  Bangsa Bangsa Mengaku

D

  Kan KebesaranMu

 

 

“Beritakanlah firman, siap sedialah baik

Atau tidak baik waktunya

...............................................”

2 Timotius 4 : 2

 

GOD Bless You

Tuesday, January 25, 2022

(ArBer)Selalu sigap dan tetap wapada!

 


Selalu sigap dan tetap wapada!

 

Apabila kita selalu waspada dan berjaga – jaga, maka sejatinya kita akan selalu siap ketika datang sebuah bencana yang tidak diharapkan.  Gambar di atas adalah salah satu contohnya, ketika datang orang yang ingin berbuat jahat, maka sang wanita sudah saip dengan senjata yang ada ditangannya.

Penjahat yang memakai topeng tentu saja mudah dikenali, namun bagaimanakah kita bisa mengenali “musuh” yang menyamar menjadi sahabat kita? Atau bahkan musuh yang sudah menjadi orang terdekat kita selama ini?  Bisa jadi kesigapan kita dalam menghadapi mereka tidak akan sesigap menghadapi orang yang memang sudah terlihat niat jahat dari penampakannya, bukan begitu?

Rasul Paulus juga memperingati jemaat Filipi agar berhati – hati terhadap mereka yang sepertinya benar ataupun berbuat kebanaran, namun sebenarnya hati mereka busuk serta jauh dari kebenaran firman Tuhan.  Orang – orang seperti itu tentu saja bukan hadir dalam komunitas duniawi saja,namun mereka juga hadir di lingkungan komunitas bergereja.  Jadi alangkah baiknya kita memperkuat iman kita agar kita selalu siap sedia menghadapi mereka yaitu lawan yang kerap menjadi menjadi teman! Waspadalah selalu dan usahakanlah mengenal ataupun menilai seseorang bukan hanya melalui perwakannya saja!

Waspadalah selalu terthadap orang – orang disekitar kita dengan tetap hidup berdasarkan kebenaran firman- Nya! Jangan sampai ada yang menipu mata anda!

 

“Hati – hatilah terhadap anjing – anjing,

Hari – hatilah terhadap pekerja – pekerja yang jahat

Hati – hati;ah terhadap penyunat – penyunat palsu!”

 Filipi 3 : 2

God Bless You

Monday, January 24, 2022

(ArBer)Senang menerima pujian serta penyembahan

 


Senang menerima pujian serta penyembahan

 

Menyembah patungbsaja sudah salah, apalagi menyembah patung suatu tokoh tertentu.  Sebaliknya bagi tokoh tertentu yang disembah layaknya dewa, pastinya hatinya akan sangat berbunga – bunga serta bangga.

Perasaan tersebut itulah yang sepertinya dirasakan oelh para ahli Taurat ataupun orang farisi pada jaman Kristus Yesus datang ke dunia ini.  Orang – orang farisi bangga dipanggil sebagai seorang Rabi, mereka juga suka akan pencitraan serta pujian penghormatan dari banyak orang.  Mereka merasa orang paling suci sehingga pantas dipandang sepesial serta diperlakukan sepesial melebihi banyak orang.  Mereka mersa yang paling benar dan kudus, namun benarkah demikian?

Tuhan Yesus justru menghardik mereka yang suka sekali ditinggikan serta di agungkan banyak orang.  Sebaliknya Yesus sendiri yang pantaa ditinggikan saja mengambil perang “terendah” unyuk melayani umat manusia ciptaan- Nya!  Lalu bagaimanakah dengan kita? Apakah kita suka apabila banyak orang memuji kita? Atau bahkan sampai menyembah kita?  Jikalau memang kita suka akan hal tersebut, maka sebenarnya kita tidak layak mendapatkan tempat di kerajaan sorga!

Jikalau seseorang bangga menerima pujian serta penyembahan yang tidak pantas ditujukkan kepadanya, maka dia berdosa!

 

“Mereka suka duduk di tempat terhormat

Dalam perjamuan dan di tempat terdepan di rumah ibadat

Mereka suka menerima penghormatan

Di pasar dan suka dipanggil Rabi”

 Matius 23 : 6 - 7

God Bless You

(ArBer)Menjadi baik atau buruk?

 


Menjadi baik atau buruk?

 

Tuhan pasti adil terhadap semua ciptaan- Nya juga termasuk kepada manusia.  Tuhan menetapkan keadilan- Nya terhadap semua perbuatan manusia sesuai dengan perbuatan mereka.  Mereka yang benar dan yang buruk pasti mendapat ganjaran setimpal.

Celakanya ada saja mereka yang benar malahan menjadi buruk, dan sebaliknya mereka orang fasik yang melakukan keburukan malahan bertobat serta kembali ke jalan kebenaran Tuhan.  Ke – duanya pun tetap mendapat perlakuan adil dari Tuhan, yaitu keselamatan bagi mereka yang bertobat, namun kematian bagi mereka yang justru murtad terhadap – Nya.

Melakukan kebanaran memang sulit sekali, namun lebih sulit selagi mereka yang telah melakukan kejahatan bertobat dan kembali ke jalan yang benar.  Jadi Tuhan tetap akan menerima orang fasik yang mau bertobat dan kembali kepada- Nya!  Sebaliknya mereka yang telah setia mengikuti- Nya, dan kemudian jatuh ke dalam dosa serta meninggalkan- Nya, pastilah akan mendapat hukuman setimpal!  Jadi apabila kita sudah berada di jalan kebanaran Tuhan, janganlah lagi berpaling dari – Nya! Dan jikalau kita masih kerap berbuat dosa, maka bertobatlah, sebab dia selalu menunggu kita untuk kembali kepada jalan kebenaran- Nya!

Menjadi orang benar maupun fasik, sama – sama akan mendapat ganjaran dari sang Empunya kehidupan!  Jadi pilihalah dengan hati – hati!

“Jikalau orang benar berbalik dari kebenarannya

Dan melakukan kecureangan, ia harus mati karena itu

Sebaliklnya kalau orang fasik bertobat dari kefasikannya

Dan ia melakukan keadilan dan kebanran,

Ia pasti hidup karena itu”

 Yehezkiel 33 : 18 - 19

God Bless You

Sunday, January 23, 2022

(LaBer)Segalanya

 


Segalanya

(V8Faith)

 

Intro :

D  Bm  G  Em

D  Bm  G  Em

 

Bait :

D

  Kunaikkan Syukur

G                      Em

  Buat Segala PerbuatanMu

       D/F#  G          A

  KasihMu  Didalam Hidupku

 

D

  Tiada Terukur

G                    Em

  Bertapa Besar KasihMu

         D/F#  G           A

  Sungguhku  Kagum Akan Engkau

 

Reff :

D     A/C#   Bm  A

Yesus Kaulah Segalanya

  G        D/F#

Melebihi Semua

     Em      A

Yang Ada Padaku

 

D     A/C#   Bm  A

Yesus Kaulah Segalanya

  G         D/F#

Seutuhnya Kuberikan

  Em   A    D

Hatiku UntukMu

 

 

“Aku hendak sujud ke arah bait – Mu yang kudus

Dan memuji nama- Mu, oleh karena kasih- Mu

Dan oleh karena setia – Mu;

Sebab Kaubuat nama – Mu dan janji- Mu

Melebihi segala seuatu”

Mazmur 138 : 2

 

GOD Bless You

Friday, January 21, 2022

(LaBer)Kau Cukup Bagiku

 


Kau Cukup Bagiku

 (Maria Shandi)

 

Bait :

G        Bm         Em

Aku Percaya Hidupku DalamMu

    C            G/B

Kau Yang Lebih Tahu

      Am        D

Semua Pergumulanku

G          Bm        Em

Tenangku Berada BersamaMu

   C         G/B

Kaulah Tujuanku

    Am        D

Kau Cukup Bagiku

 

Reff :

      G   D/F#  Em    G/D

Tak Kuingini   Apapun

    C        G/B  Am     D

Selain Mengerti  Isi HatiMu

      G  D/F#   Em   G/D

Hanya Inilah Rinduku

Am        D             G

Melakukan Semua KehendakMu

 

 

“Buatlah aku mengerti, maka aku akan memegang Taurat-Mu

Aku hendak memeliharanya dengan segenap hati

Biarlah Aku hidup menurut petunjuk

Perintah – perintah-Mu, sebab aku menyukainya”

Mazmur 119 : 34 - 35

 

GOD Bless You

Thursday, January 20, 2022

(ArBer)Berhentilah bersungut - sungut!

 



Berhentilah bersungut - sungut!


Musa adalah seorang pemimpin besar umat Tuhan.  Musa adalah salah satu orang yang dapat secara lansung berbicara dengan Tuhan.  Dibalik segala ke-istimewaanya tetap saja musa mempunyai kelemahan yaitu dalam hal berusungut – sungut.

Ketika Tuhan pertama kali berfirman kepada Musa, dengan lantang dia menolak menjadi perantara- Nya.  Ketika Tuhan enunjukkan mukjizat di hadapannya langsungpun , Musa tetap enggan menerima tugas berat memimpin bangsanya kelaur dari tanah Mesir.  Setelah Musa menerima tugas tersebutpun beberapa kaloi Musa bersungut – sungut sehingga pada satu kesalahannya, dia tidak dapat menikmati negeri yang dijanjikan Tuhan.

Bukan hanya Musa saja yang kerap bersungut – sungut dihadapan- Nya, kita semua tentunya lebih parah lagi dalam urusan bersungut – sungut kepada Tuhan.  Kita kerap kali mengeluh, protes sampai dengan bersungut – sungut kepada Tuhan oleh karena hal sepele.  Belajar dari Musa, alangkah eloknya jikalau kita menomor sekiankan bersungut – sungut kepada- Nya!  Meskipun apa yang kita inginkan mungkin berbeda dari kenyataan, akan tetapi cobalah menjalaninya dahulu.  Sebab bisa penyertaan selalu ada dan bahkan bisa jadi Tuhan sedang menunjukkan jalan- Nya yang lebih baik dari segala rancangan jalan kita! Jadi usahakanlah tidak bersungut – sungut terhadap Tuhan!

Bersungut – sungut tidak akan menyelesaikan masalah, cobalah jalani dahulu saja!

“Lalu Musa kembali menhadap TUHAN katanya

Tuhan mengapakah Kauperlakukan umat ini begitu bengis?

Mengapa pula aku yang Kauutus?”

 Keluaran 5 : 22

God Bless You

(PuBer)Jangan abaikan teguran!

 


Jangan abaikan teguran!

 

Jangan abaikan peringatan

Peringatan- Nya menjaga nyawamu

Peringatan datang karena kesalahan

Jangan menganggap sepele yang telah berlalu

Keadaan saat ini adalah teguran Tuhan

Peringatan halus adalah teguran untuk maju

 

Terima saja peringatan Tuhan

Melawan peringatan berarti melawan- Nya

Perinagatan Tuhan berguna di masa depan

Menerima teguran berati mempercayai- Nya

Peringatan Tuhan berharga bagi kehdiupan

Mengabaikannya hanya akan menambah dosa

 

Teguran ringan adalah peringatan sebelum hukuman

Mengabaikan teguran hanya akan mempercepat dihukum

 

“........................................

Tetapi siapa membenci teguran, adalah dungu”

 Amsal  12 : 1

God Bless You

Wednesday, January 19, 2022

(LaBer)Rajakanlah Yesus

 


Rajakanlah Yesus


Key: C

 

C            F       C           G

Rajakanlah Yesus, Domba di tahta-Nya

  C             D   G    D             G

Dengarlah suara pujian kumandang di surga

  C           F     D        G

Bangunlah jiwaku bersama pujilah

  C        F    Dm  C     Dm    G     C

Tuhan yang mati bagiku, pujilah s’lamanya

 

Mahkotailah Tuhan, Raja Kehidupan

Sorakkanlah kemenangan atas kes’lamatan

Muliakanlah Dia yang mati dan bangkit

Serta menganug’rahkan kehidupan yang kekal

 

Mahkotailah Tuhan, Raja Maha Kasih

Ternyatalah kuasa-Nya indah dan mulia

Pujilah Penebus yang mati bagiku

Puji dan muliakan Tuhan selama-lamanya

 

 

“Sebab kami tidak mengikuti dongeng – dongeng

Isapan jempol manusia, ketika kami membeitahukan

Kepadamu kuasa dan kedatangan Tuhan kita,

 Yesus Kristus sebagai raja, tetapi kami adalah

Saksi mata dari kebesaran - Nya”

2 Petrus 1 : 16

 

GOD Bless You