Berani mengangkat tangan?
Tentunya Tuhan akan sanggat senang jikalau banyak orang
percaya yang mau mengankat tangan ketika diberi pertanyaan seperti gambar di
atas. Sayangnya banyak diantara kita
yang justru tidak mengangkat tangan dan bahkan hanya terdiam ketika diberi
pertanyaan seperti di atas.
Tuhan tentu menginginkan semua umat- Nya mau diutus agar
banyak orang di dalam dunia ini bisa mengenal Sang Juruselamat. Hanya saja tidak banyak orang yang mau
mengambil bagian dalam urusan seperti itu.
Sebaliknya jiklau bicara tentang berkat, maka banyak orang rela
mengikuti- Nya. Apakah anda juga salah
satu yang memiliki pemekiran demikian?
Tentu bukanlah perkara mudah untuk bisa diutus oleh –
Nya, namun bukan berarti Tuhan tidak menyertai mereka yang bersedia diutus-
Nya! Halangan serta rintangan tentu saja
akan banyak berdatangan, namun bagi mereka yang sudah memutuskan siap untuk
diutus- Nya, tentu tidak akan dibiarkan sendirian saja menghadapi segala hal
tersebut. Tuhan bukan hanya menjanjikan
penyertaan- Nya, namun juga Tuhan menjanjikan mahkora kekal di dalam kerajaan-
Nya, jikalau kita mau hidup sesuai dengan kehendak- Nya, dan apalagi mau
diutus- Nya untuk memenangkan banyak jiwa.
Jadi janganlah takut, namun angkatlah tangan apabila Tuhan ingin
mengutus anda!
Tuhan tidak memilih – milih dalam mengutus umat- Nya,
hanya saja tidak semua umat- Nya bersedia dipilih- Nya!
“Lalu aku mendengar
suara Tuhan berkata:
Siapakah yang akan
Kuutus,
Dan siapakah yang mau
pergi untuk Aku?
Maka sahutku : ini
aku, utuslah aku!”
Yesaya 6 : 8
God
Bless You
No comments:
Post a Comment