Tuesday, February 23, 2010

(ArBer)Curang itu nikmat


Curang itu nikmat


Dunia ini, memang tidak adil. Kecurangan merupakan hal biasa, yang sudah dilegalkan. Kecurangan sudah biasa biasa dipertunjukkan, bahkan didepan umum sekalipun. Dari anak- anak kecil sampai dewasa, dari intitusi sekolah sampai dengan pemerintahan, kecurangan sudah menjadi pemandangan biasa. Hal yang paling ironis adalah pada saat, mereka yang berbuat curang justru lebih sukses, ataupun kaya dibandingkan orang-orang jujur.


Sebuah judul lagu dari kelompok musik Greenday berjudul “nice guy finish last”. Dalam bahas Indonesia, kalimat tersebut berarti orang baik akan menjadi orang terakhir yang mencapai garis finis pada perlombaan. Memang pada saat ini, orang yang terlalu jujur atau naïf sulit sekali mendapatkan kesempatan dalam berbagai bidang, bahkan terkadang dikucilkan. Lalu bagaimana sebagai seorang Kristiani kita menghadapi masalah ini?


Tantangan untuk tidak menyontek memang sangat sulit sekali kita tolak, karena kenyataannya mereka yang menyontek selalu mendapatkan nilai tinggi dan senjungan dari guru – guru. Namun alangkah baiknya kita berpikir sejenak tentang esensi dari sekolah, apakah untuk mendaptkan nilai bagus atau mendapatka ilmu pengetahuan? Contoh tersebut adalah contoh sederhana, namun hal yang sudah biasa dilakukan. Sebagai seorang yang beriman, kita harus tetap bertahan dengan pendirian kita. Janganlah iri, ataupun kesal dengan mereka yang terbiasa curang. Sejenak kecurang memang terlihat “nikmat”, akan tetapi sebenarnya kita melakukan pekerjaan sia-sia. Tuhan selalu mengawasi setiap orang, tindakan apapun tidak akan bisa luput dari pengamatan-Nya. Kecurangan yang dilakukan pasti nantinya akan mendapat hukuman yang setimpal ketika kita meninggalkan bumi ini.


Kecurangan hanya membawa kenikmatan sementara, namun penderitaan yang berkepanjangan.


“Dari Daud

Jangan marah karena orang berbuat jahat,

Jangan iri hati kepada orang yang berlaku curang

Sebab mereka segera lisut seperti rumput

Dan layu seperti tumbuh-tumbuhan hijau”

Mazmur 37:1-2


GOD Bless u

No comments: