Wednesday, October 31, 2012

(PuBer)Badai untuk orang fasik


Badai untuk orang fasik

Angin sepoi kini menjadi badai
Awan terang berubah menjadi gelap
Bencana akan diam di bumi
Sampai semuanya terlelap

Murka Tuhan amat jelas
Mengincar semua musuh- Nya
Tidak mungkin ada yang akan terlepas
Saat Dia ingin menghardik manusia

Bumi gemetar
Laut bergelora
Supaya semua tersadar
Dan menjauhi dosa

Teguran Tuhan amat menyeramkan
Bisa juga merusak alam semesta
Semua hanya untuk mengingatkan
Orang – orang fasik yang berdosa

Jaukanlah dirimu dari Dosa, sebelum bencana datang melanda!


 “Lihatlah, angin badai TUHAN,
Yakni kehangatan murka,
Telah keluar menyambar
Angin puting belung dan turun menimpa
Kepada orang-orang fasik”
Yeremia 30:23


GOD Bless U








No comments: