Kesalahan
bersama!
Gambar
lepas di atas, bisa jadi adalah cerminan kebiasaan buruk kita semua. Kita selalu terbiasa untuk mencari kambing
hitam, saat mengalami bencana. Saat
bencana banjir melanda, kita bukannya sibuk intropesksi diri, akan tetapi
malahan sibuk mencari siapa yang bersalah atas kejadian tersebut
Sangat
mudah sekali untuk menyalahkan aparatur negara saat Ibukota dilanda
banjir. Bukah hanya manusia yang
dipersalahkan. Alam juga ikut
dipersalahkan, oleh karena curah hujan yang semakin tinggi, atau lebih ekstrim
lagi ada juga yang mempersahakan Tuhan, yang terus saja menurunkan hujan tanpa
perduli banyak orang yang mengalami kebanjiran.
Semakin banyak kita mencari kesalahan pihak lain di luar dari kita
sendiri, maka semakin kecil juga kemungkinan kita menyadari bahwa sebenarnya
kesalahan kitalah yang menyebabkan bencana banjir itu terjadi.
Banjir
sudah terjadi, dan saat ini bukanlah waktu yang tepat untuk saling
mempersalahkan! Ambilah hal psositif
dari bencana ini! Dan sediakanlah waktu
lebih banyak lagi bagi diri sendiri untuk merenungkan apakah yang bisa kita
lakukan untuk menjaga kelestarian lingkungan agar kejadian alam ini tidak
terjadi lagi. Janganlah lagi kita
mengarahkan pikiran dan seluruh energi kita untuk terus mengkritik dan mencari
kesalahan orang – orang yang bertanggung jawab atas kejadian ini! Namun sebaliknya doakanlah mereka agar Tuhan
memberikan hikmat serta kebijaksanaan bagi mereka untuk bekerja dengan cepat
serta tepat untuk bisa menghasilkan solusi terbaik demi kepentingan bersama!
Kita
tidak perlu lagi menyalahkan para pejabat pemerintahan atas terjadinya banjir,
sebab Tuhan lebih tahu siapakah yang bersalah! dan untuk bencana banjir kali
ini yang bersalah adalah kita semua!
“Saudara – saudaraku,
Janganlah kamu
bersungut – sungut
Dan saling
mempermasalahkan,
Supaya kamu jangan
dihukum.
Sesungguhnya Hakim
telah berdiri
Di ambang pintu”
Yakobus 5:9
GOD
Bless u
No comments:
Post a Comment