Wednesday, March 6, 2013

(ArBer)Aturan yang hanya berlaku untuk orang lain!


Aturan yang hanya berlaku untuk orang lain!

Sepertinya peraturan yang akan dipasang tersebut tidak berlaku untuk orang yang memasangnya tersebut(gambar di atas).  Papan larangan merokok tersebut tentu belum berlaku sepenuhnya, setidaknya sampai sang pemasang tersebut menghabiskan rokoknya.

Peraturan dibuat tentunya mengikat bagi mereka yang berada dalam ruang lingkup atau waktupun peraturan tersebut diterapkan.  Siapapun tanpa terkecuali seharusnya wajib mentaati peraturan yang telah diumumkan atau disahkan.  Idealnya peraturan harus ditaati oleh semua pihak, namun dalam prakteknya terkadang mereka yang membuat ataupun menyusun perarturanlah yang kerap melanggarnya.  Ironisnya lagi peraturan atau hukum tersebut dipakai hanya untuk menjerat orang lain yang bersalah, dan tidak termasuk diri sendiri.

Cobalah kita liohat anggota dewan kita yang menyusun undang – undang anti Korupsi!  Kenyataanya banyak dari antara mereka justru yang terlibat korupsi.  Sepertinya mereka berpikir bisa aman “membelokkan” undang – undang tersebut oleh karena mereka yang merangkum dan membuatnya, namun kenyataanya mereka juga terjerat akan hukuman.  Jadi belajarlah untuk mendisiplinkan diri dengan segala peraturan yang telah kita buat, sebelum kita mengharapkan orang lain berdisiplin!  Sebagai contoh, apabila kita menjadi orang tua, sudah sepatutnya kita mencontohkan kasih Kristus di dalam lingkungan keluarga, sebelum mengharapkan anak – anak kita juga dapat memiliki kasih saat bersama teman – temannya!  Dan ingatlah satu hal, bahwa janganlah lekas menghakimi orang lain karena melanggar aturan tertentu jika kita sendiripun belum bisa mematuhi aturan tersebut dengan maksimal!

Larangan – larangan Tuhan tidak berlaku hanya untuk menusia berdosa saja, namun juga bagi mereka yang tetapi juga kepada orang benar, jadi siapapun tanpa terkecuali, tidak boleh melanggarnya!

 “Dan engkau, hai manusia
Engkau yang menghakimi mereka
Yang berbuat demikian, sedangkan engkau
Sendiri melakukannya juga,
Apakah engkau sangka, bahwa engkau
Akan luput dari hukuman Allah?”
Roma 2:3

GOD Bless u

No comments: