Thursday, September 13, 2018

(PuBer)Gembiralah karena TUHAN!



Masih ada senyum dan tawa
Bagi mereka yang tetap yakin
Hari esok akan tetap ada
Untuk semua yang berpengharapan

Asap kabut akan terurai
Jalan setapak akan kembali terang
Tuhan kita tak pernah lalai
Jika kau yakin, maka pasti menang

Luapkanlah asa hatimu
Tuhan itu maha mendengar
Teriakanlah kegembiraanmu
Sebab berkat – Nya membuatmu segar

Jangan berdiam diri karena masalahmu!
Sebab Tuhan tak pernah diam dan siap bertindak!

“Dan bergembiralah karena TUHAN;
Maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu
Serahkanlah hidupmu kepada TUHAN dan  
Percayalah kepada Nya, dan Ia akan bertindak”
Mazmur 37 : 4 - 5
GOD Bless u
                   

No comments: