Sunday, August 14, 2016

(ArBer)Mau berkembang lebih baik lagi?

Mau berkembang lebih baik lagi?

Rasul Paulus agak berbeda dengan kebanyakan Rasul yang adalah murid – murid Kristus semasa Dia hidup.  Murud – Murid Kristus belajar langsung tentang fiman Tuhan secara langsung atau otodidak, sedangkan Paulus belajar secara formil menyelidiki hukum Taurat semenjak masa mudanya.

Paulus mengerti akan adat istiadat bangsa Yahudi.  Dia bisa dikatakan juga sudah mendapakan gelar “Doktor” dari disiplin ilmu yang diadalami yaitu dalam hukum Taurat.  Paulus mengerti akan fiman Tuhan meskipun tidak belajar langsung dari Yesus.  Dengan semua kemampuannya tersebut, Paulus yang telah bertobat sama sekali tidak memamerkan segala kehebetan serta kejayaannya tersebut untuk bisa mendapatkan posisi terhormat dan terpandang dikalangan para Rasul.  Sebaliknya dia mengaggangap dirinya paling rendah dan rela belajar dari nol lagi.

Kepintaran, kehebatan, kejayaan maupun kekayaan sering sekali membuat kita menutup diri untuk dapat mengembangkan diri.  Bisa saja kita memiliki titel “doktor” dalam bidang teologia, namun bukan berarti kita tidak perlu lagi mendengar masukan dari orang – orang disekitar kita.  Setiap orang yang menggangap dirinya sudah menjadi yang terbaik, kerap jatuh dalam jebakan kesombongan, dan akhirnya kesombongan itulah yang membuatnya tidak dapat berkembang lebih baik lagi dari saaat ini.  Sehebat apapun kita, kita harus hidup penuh dengan hikmat! Janganlah menolak masukan ataupun kritik dari ornag lain, sebab benar ataupun tidak kritik tersebut, tetap saja itu merupakan masukan berarti bagi kita untuk dapat menjadi lebih baik lagi.

Untuk dapat mengembangkan diri secara maksimal di masa yang akan datang, maka tinggalkanlah dahulu segala kehebatan anda saat ini dan juga di masa yang lalu!

“Saudara – saudara, aku sendiri tidak menganggap
Bahwa aku telah menangkapnya, tetapi ini ynag kulakukan
Aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri
Kepada apa yang di hadapanku”
Filipi 3 : 13

GOD Bless u

No comments: