Sunday, March 24, 2019

(ArBer)Komunikasi jarak jauh


Komunikasi jarak jauh

Saat ini mungkin kirim mengirim surat secara fisik sudah jarang terjadi lagi.  Surat secara fisik dahulu diginakan unutk berkomunikasi secara jarak jauh, namun saat ini, “jarak” dunia sudah semakin dekat.  Melalui surat elektronik menggunakan internet komunikasi antar jarak yang jauh sudah semakin dekat.  Pertanyaannya adalah apakah surat elektronik bisa memangkas jarak komunikasi kita dengan Tuhan.

Ada hal yang harus kita lakukan agar dapat bisa berkomunikasi dengan orang lain.  Untuk bisa berkomunikasi di dunia maya, kita membutuhkan jaringan internet dan juga perangkatnya.  Terlebih lagi kita butuh biaya untuk bisa mengkases di jaringan internet.  Sama halnya dengan itu, kita juga membuthkan usaha unutk bisa berkomunikasi dengan Tuhan Allah kita.  Usahanya tentu lebih sederhana daripada usaha untuk mengirim surat elektronik, yaitu hanya dengan melipat tangan lalu berdoa.

Usaha sederhana seperti melipat tangan dan berdoa, ternyata merupakan usaha tersulit bagai kebanyakan orang percaya.  Kita cenderung sulit untuk berdoa lama – lama, padahal berdoa adalah komunikasi satu – satunya kita dengan pencipta kita.  Jangankan berdoa lama – lama, untuk berdoa mengucap syukurpun biasanya kita lupa, buka begitu?  Jadi mulai saart ini perbaikilah komunikasi kita dengan Tuhan Allah kita! Janganlah mencari alasan lagi, sebab berkomunikasi dengan Tuhan tidak sulit, namun membawa dampak yang amat besar di dalam hidup kita!

Satu – satunya cara memperbaiki hubungan kita dengan Tuhan Allah adalah melalui komunikasi yang intens! Jadi mulailah rutin unutk berdoa sekarang juga!

“................................
Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan
Sangat besar kuasanya”
                                                                     Yakobus 5 : 16
GOD Bless u

No comments: