Tuesday, October 30, 2012

(ArBer)Tetaplah berlari!


Tetaplah berlari!

Atlit pada gambar di atas pastinya memiliki tekad dan mental yang kuat, sebab walaupun dia sudah gagal melompati galah pada lintasan lari tersebut, dia masih tetap berusaha untuk mengejar lawan- lawannya.  Bukan hanya sekali dia gagal melewati galah tanpa menjatuhkannya, namun dia sudah gagal berkali – kali, akan tetapi dia tetap berusaha tanpa menyerah mengejar lawan – lawannya yang telah meninggalkannya jauh di depan.
Tidak semua orang bisa bertahan setelah mengalami kejatuhan berkali – kali.  Sekali jatuh mungkin jiwa dan raga ini masih sanggup untuk bangkit, begitu juga dengan ke dua atau tiga kalinya.  Apabila masih juga terjatuh setelah bangkit dua atau tiga kali, maka banyak orang memilih untuk istirahat sejenak serta menunda untuk “bangkit”.  Apakah anda juga termasuk orang yang mudah menyerah?
Tuhan tidak mengatakan ataupun meramalkan berapa kali dalam kehidupan ini kita akan jatuh dalam pencobaan ataupun permasalahan, namun demikian Ia menjanjikan akan selalu menyertai kita.  Jadi kebangkitan kita dari kejatuhan di dalam dosa merupakan campur tangan Tuhan, Dia bukan hanya menopang agar kita tak tergeletak di tanah, namun Ia juga selalu siap mengangkat kita agar bisa segera bangkit.  Terlepas dari hal tersebut Tuhan tidak mengendalikan kita seperti robot yang harus bertindak sesuai keinginan sang penciptanya.  Tuhan menyerahkan keputusan untuk bangikit dari keterpurukan kepada diri kita sendiri, namun yang jelas Dia selalu siap sedia saat kita membutuhkan uluran tangan untuk bangkit!
Berapa kalipun kita jatuh itu bukanlah masalah, namun yang menjadi masalah adalah jika kita harus menyerah karena merasa lelah sebab sering terjatuh!

 “Sebab tujuh kali
Orang benar jatuh
Namun ia bangun kembali
………..”
Amsal 24:16
GOD Bless u

No comments: