Wednesday, November 27, 2013

(ArBer)Arsitek yang hebat



Arsitek yang hebat

Gambar gedung pencakar langit di atas adalah salah satu gedung terunik yang berada di Uni Emirat Arab.  Bangunan tersebut bisa berputar dalam satuan waktu tertentu(berotasi) dan akan kembali ke bentuk awalnya setelah memakan waktu tertentu.  Hal tersebut akan memberikan rasa kepuasan serta keadilan bagi seluruh penghuninya oleh karena mereka dapat merasakan pemandangan dari berbagai arah sesuai dengan perputarannya.

Bangunan tersebut menjadi suatu karya besar(masterpiece), dari seorang arsitektur terkenal kaliber dunia yang bernama David Fisher.  Dia terkenal dengan segala ide unik dalam pembangunan gedung – gedung pencakar langit.  Meskipun karya – karya banyak dikenal masyarakat, namun nama sang arsitek tetaplah lebih sering disebut atau diperbincangkan dibandingkan segala karya – karyanya yang inovatif serta futuristik itu!

Sama halnya dengan itu Nabi Musa juga memang amat terkenal dikalangan umat Israel, oleh karena dialah nabi yang membebaskan Israel dari perbudakan di tanah Mesir.  Meskipun demikian seharusnya kita dapat melihat sosok sebenarnya yang memberi kekutan, perlindungan serta melimpahkan berbagai mukjizat untuk membebaskan umat Israel.  Musa hanyalah seorang perantara pilihan dari Dia yang Maha besar serta pengasih!  Begitu juga dengan cerita kepahlawanan berbagai hakim , Raja, Rasul, ataupun nabi – nabi pilihan- Nya, semuanya juga bersumber dari satu sumber yaitu Tuhan Allah pencipta alam semesta!  Jadi jelaslah sudah bahwa kita bisa memuji Tuhan dari berbagai ciptaan, kemurahan, penyertaan serta pengorbanan kasih- Nya!  Sebab Dialah Arsitek yang sesungguhnya yang mengahasilkan segala “bangunan” kasih dihati umat manusia.

Tuhan Allah lebih hebat dibandingkan seluruh arsitek kelas dunia, sebab Dialah satu - satunya yang mampu merancang serta menciptakan dunia!

“Sebab Ia dipandang layak mendpatkan kemulian

Lebih besar dari pada Musa,

Sama seperti ahli bangunan lebih dihormati

Dari pada rumah yang dibangunya.

Sebab setiap rumah dibangun oleh seorang ahli bangunan,

Tetapi ahli bangunan segala sesuatu ialah Allah”

Ibrani 3:3-4

GOD Bless u

No comments: