Thursday, January 29, 2009



(ArBer)


Melayani bersama



Seperti halnya dalam bekerja, melayani juga membutuhkan kerja sama tim. Pada kegiatan sekuler kita seperti bekerja, kita tidak bisa maju jika melakukannya seorang diri. Berwiraswatapun akan sulit berkembang jika kita tidak membina hubungan baik serta meminta bantuan kerabat atau kolega kita. Bekerja dan melayani mempunyai kesamaan, sama – sama mengerjakan sesuatu yang terbaik untuk pimpinan kita. Bedanya jika pimpinan kita dipekerjaan memberikan upah materi sedangkan Kristus sebagai pimpinan kita melayani justru memberikan kita segalanya baik di bumi maupun sesudah kita meninggalkan bumi. Kristus sendiri menciptakan manusia dengan segala kelebihannya tersendiri, oleh karena itu kita harus bekerja sama untuk saling melengkapi. Banyak bidang yang bisa kita kerjakan dalam melayani, namun memang tidak semuana dapat kita kerjakan seorang diri. Pendeta sebagai Gembala jemaat tidak bisa menjalankan ibadah seorang diri tampa majelis, serta petugas yang melayani pada kebaktian. Begitu juga dengan kegiatan – kegiatan lainnya, seperti acara pemuda, tidak mungkin hanya pemuda saja yang mengurus semuanya. Bahkan kegiatan sekolah minggu, juga memerlukan bantuan dari kaum remaja Gereja.. Semua bagian dalam Gereja adalah satu kesatuan tubuh Kristus didunia ini. Semua pihak dengan segala talentanya harus berusha dan mempunyai visi yang sama dalam melayani. Baik Tua maupun muda, bahkan anak –anak sekolah minggu juga sebenarnya adalah bagian dari suatu rangkaian persembahan ibadah kita kepada Kristus. Selain saling mendoakan kiranya kita juga harus saling memperhatikan serta melakukan suatu hal nyata dalam kehidupan antar saudara seiman. Saling membantu dan bergandengan tangan dalam melakukan pekerjaan baik untuk melayani sesama adalah bukti nyata dalam menerapkan hukum kasih. Berkembangnya suatu Gereja dapat dilihat dari keharmonisan para pelayannya dalam doa maupun kerja sama untuk melayani.

Manfaatkanlah segala potensi yang ada dalam sebuah Gereja serta bergandengan tanganlah bersama sebagai satu keluarga untuk melayani jemaat demi kemulian nama Kristus.


"Dan marilah kita saling memperhatikan

supaya kita saling mendorong

dalam kasih dan dalam

pekerjaan baik"

Ibrani 10:24


GOD Bless u

No comments: